Kamis, 08 Juli 2010

Blog Unik, Blog Populer.!

Yang dimaksud unik di sini adalah, unik dari segi konten alias bukan hasil copy-paste dari blog orang lain, dan mempunyai suatu tema tertentu.

Ibarat toko, kita bukan menjadi toserba yang harus mempunyai modal besar dan menyediakan segala jenis barang. Tetapi cukup 'bermain' untuk suatu pangsa pasar tertentu. Misalkan bermain dibidang sparepart kendaraan roda dua, maka jadilah suplier sparepart yang super lengkap, bermutu, namun dengan harga sedikit miring.

Dengan begitu, kita bisa menjadi suatu rujukan pasti, bila ada orang yang mencari sparepart kendaraan roda dua.

Begitu juga dengan blog, kita harus menentukan tema yang jelas untuk suatu blog. Misal blog kita mengangkat tema seputar blogging dan earn money, maka jadikanlah blog kita sebagai rujukan yang baik. Jadi apabila ada orang yang mencari tahu tentang dunia blogging dan earn money, maka blog kita setidaknya menjadi deretan top 10 dalam mencari informasi tersebut.

Blog saya yang lain misalnya, karena isinya campur aduk, maka blog saya tidak mungkin bisa menjadi sangat populer, karena tidak mempunyai tema yang spesifik. Jangankan mempunyai pelanggan RSS-feed, mempunyai traffic harian > 100 visitor saja, rasanya sudah sangat baik.

Jika kita mempunyai blog yang membahas suatu tema tertentu, pastinya visitor tidak enggan untuk berlangganan (rss-feed) konten/isi dari blog kita.

Jadi, mari buat blog yang unik, spesifik dan menjadi teratas di kelasnya..!

2 komentar:

  1. Saya kagum sama blogger yang bisa ratusan bahkan ribuan visitor per hari. Butuh berapa lama ya kalo dengan cara normal? Tanpa SEO? :)

    BalasHapus
  2. yang pasti memang butuh waktu yang agak lama dan butuh tulisan2 yang berbobot...
    tapi tentunya tetap menggunakan teknik2 SEO...

    BalasHapus